Selasa, 02 Oktober 2012

Quis Remaja : Analisis film "Citizen Duane"



Jelaskan pengaruh keluarga, dalam pembentukan identitas diri Duane !
Duane Balfour berasal dari keluarga yang kurang beruntung, ayahnya meninggal ditembak oleh polisi. Namun, pembentukan identitas yang dilakukan oleh ayahnya sudah sangat melekat kuat pada diri Duane, terlihat bahwa ia selalu mengidolakan ayahnya meski ayahnya sudah meninggal. Ia dituntut untuk menjadi sosok yang kuat, dan ia dibentuk menjadi sosok yang tidak mau kalah dengan temannya. Namun, pembentukan karakter yang dilakukan oleh ibunya jauh berbeda dengan apa yang telah di lakukan oleh ayahnya, ibunya cenderung untuk membentuk pribadi Duane menjadi pribadi yang sabar, dan ia selalu menuntut Duane untuk mejadi seperti remaja pada umumnya.

Bandingkan konsep diri Duane Balfour & Chad Miltod !

                          KONSEP DIRI
Duane Balfour                         Chad Miltod
Tidak mau kalah                       Tidak mau kalah
Ambisius                                            Ambisius
Pendendam                          Need for power tinggi
Percaya diri                           Kurang peduli sekitar
Invulneralbility tinggi

Dari data di atas dapat kita lihat bahwa Duane dan Chad memiliki konsep diri yang hamper sama, sama – sama ambisius, tidak mau kalah. Namun, karena tokoh utama film ini adalah Duane, sehingga yang terlihat lebih matang di akhir cerita adalah Duane. Terbukti dari adegan di akhir film. Chad Milton tidak terlalu difokuskan dalam film ini, sehingga karakter Chad kurang bias digali lebih dalam oleh penulis.

Bagaimana Proses asimilasi dan akomodasi Duane Balfour, sehingga ia dapat mengakomodasi proses kognitif dari gagal menjadi berhasil ?
Duane banyak menerima informasi atau pun masukan dari gurunya, ibunya, dan pamannya, dan proses asimilasi yang terjadi di film ini adalah ketika Duane mengalami sebuah masalah yang tidak bias ia selesaikan sendiri, dan kadang malah membawa kerugian. Lalu, proses akomodasi terjadi setelah ia menerima informasi baru, cara ia mengakomodirnya sangat polos sekali, ia selalu berusaha untuk mencapai target utama yang ia yakini, yaitu memperjuangkan keadilan bagi ayahnya.

Jelaskan locus of control dari Duane Balfour !
Locus of control internal yang dimiliki oleh Duane Balfour adalah pemahaman yang ia miliki dari bagaimana ia melihat ayahnya sebagai sebuah role model, sehingga ia selalu berpikiran untuk bertindak ataupun mempersepsikan sesuai dengan yang biasa dilakukan oleh ayahnya. Sedangkan locus of control eksternalnya adalah ibunya, gurunya, kekasihnya, dan warga ridgeburg. Dalam hal yang dilakukan oleh Duane selalu terjadi pertentangan dengan lingkungannya, ia merasa bahwa ia sudah mengambil jalan yang benar, tapiternyata malah hampir selalu menimbulkan prahara bagi lingkungannya.